
Mau Adakan Acara Penting di Rumah Jangan Lupa Siapkan Beberapa Hal ini
Acara penting memang sebaiknya dilaksanakan di rumah agar mendapatkan suasana kekeluargaan dan keintiman yang erat. Selain itu, melaksanakan acara penting di rumah juga lebih hemat tentunya apabila dibandingkan dengan menyewa restoran atau gedung. Jadi dana tersebut dapat anda alokasikan untuk keperluan yang lebih penting seperti renovasi atau cattering.
Namun menyelenggarakan acara di rumah tidak semudah yang dibayangkan. Kenapa? Tidak seperti menyewa gedung atau restoran yang telah diatur dan ditata oleh pihak pengelola masing-masing, menyelenggarakan acara di rumah sama saja anda akan menjadi Event Organizer dadakan.
Hal-hal yang Perlu Dipersiapkan ketika Mengadakan Acara Penting Di Rumah
Namun tenang saja, jangan panic dulu, kita di sini akan membantu anda dengan memandu apa saja hal-hal yang harus anda persiapkan agar acara penting di rumah tersebut dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Maka dai itu, simak ulasannya berikut ini!!
Renovasi dan Bersihkan Seluruh Bagian Rumah
Sebelum acara dilaksanakan, pastikan anda telah mengetahui bagian mana saja dari rumah anda yang perlu untuk diperbaiki. Jangan sampai ketika acara berlangsung, masalah akan terjadi dan mengganggu kenyamanan para tamu. Bagian rumah yang perlu anda cek adalah genting atau atap, jangan sampai hujan turun dengan derasnya lalu acara anda terganggu karena atap bocor.
Selain atap, anda juga harus memperhatikan mengenai saluran pembuangan dan toilet. Toilet adalah bagian rumah yang nantinya akan sering digunakan oleh para tamu. Maka dari itu, bersihkan seluruh bagian toilet menggunakan cairan pembersih dan pastikan bahwa saluran airnya tidak tersumbat. Selain itu, siapkan juga tisu bersih di dalam toilet, agar para tamu merasa nyaman.
Satu tempat lagi yang wajib untuk anda renovasi dan bersihkan ketika akan mengadakan acara penting di rumah adalah dapur. Kenapa? Dapur adalah tempat di mana seluruh hidangan yang akan disuguhkan diolah. Apabila dapur anda kotor dan tidak higienis, tentunya tamu akan berfikir dua kali untuk menyantap hidangan yang anda sajikan.
Menyiapkan Hidangan
Berbicara mengenai hajatan atau acara penting di rumah, pasti pembahasannya tak jauh-jauh dari makanan. Dalam sebuah acara, anda harus menyiapkan hidangan untuk setiap agenda acara. Pada waktu tamu berdatangan, anda dapat menyiapkan camilan beserta minuman seperti aneka kue basah dan kering serta aneka minuman seperti es campur atau jus.
Setelah inti acara selesai, kini saatnya bagi makanan utama unjuk diri. Untuk menu semuanya berada di tangan anda. Untuk menghemat biaya dan menjaga kehigienitasannya, anda dapat memasak sendiri seluruh hidangan utama. Satu menu yang tak boleh dilupakan dalam setiap acara hajatan penting di rumah adalah nasi tumpeng Jakarta Selatan yang khas dengan aneka lauk pauknya. Apabila dana yang dimiliki lebih dari cukup, anda dapat memesan selurh hidangan utama agar lebih praktis.
Setelah hidangan utama selesai disantap oleh para tamu, kini saatnya bagi hidangan pencuci mulut mengambil perannya. Siapkan makanan pencuci mulut seperti es buah atau buah segar yang dipotong kecil-kecil. Buah yang sebaiknya digunakan sebagai pencuci mulut setelah makanan utama adalah semangka karena rasanya yang segar dan manis.
Demikian ulasan lengkap mengenai beberapa hal yang harus anda persiapan ketika akan mengadakan acara penting di rumah. Semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih.