APK UI/UX Design – Sebenarnya, UI dan UX design merupakan salah satu komponen yang memiliki peranan penting ketika membuat sebuah website, aplikasi atau produk serupa. Bagi designer profesional, ada beberapa tools dan aplikasi yang dibutuhkan untuk membantu mereka dalam membuat prototyping dan melakukan desain.
Melalui artikel berikut akan kami ulaskan beberapa APK UI/UX design terbaik yang akan membantu Anda dalam menghasilkan produk yang maksimal. Simak terus ulasannya, ya!
APK UI/UX Design Terbaik di 2024
Adobe XD
Ini adalah APK UI/UX design terbaik pertama yang menawarkan kemampuan desain grafis yang mumpuni. Pada aplikasinya tersemat banyak sekali tools atau fitur yang bisa digunakan secara gratis. Dengan kemudahan untuk kolaborasi secara real time, sehingga membuat aplikasi tersebut menjadi pilihan bagi desainer UI.
Frame X
Ini adalah APK prototyping terbaik dan sangat powerful, tetapi masih mengandalkan coding untuk dapat menghasilkan desain menarik dan keren. Jadi, Frame X kurang direkomendasikan untuk pemula. Meski begitu, ada salah satu kelebihan yang membuatnya cukup diminati designer profesional, yaitu ada banyaknya plugin sehingga memudahkan mereka untuk berkarya.
Craft
Memiliki kemampuan cukup mumpuni, Craft sendiri menjadi platform terbaik untuk UI dan UX berupa plugin dari InVision Studio APK. Meski demikian, aplikasi ini bisa diandalkan bersamaan dengan Adobe Photoshop atau Sketch. Uniknya, pada aplikasinya pengguna bisa membuat konten placeholder dengan mudah. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan akses foto dari Getty dan iStock.
Axure
Axure adalah pilihan APK gratis yang akan membantu Anda mendesain UI dan UX dengan mudah dan praktis. Sama seperti beberapa aplikasi sebelumnya, Axure juga tawarkan kemudahan desain dengan bermacam – macam tools yang dimilikinya. Buat Anda yang baru pertama kali menggunakan aplikasinya, maka Anda tidak perlu kebingungan sebab sudah ada guide untuk membimbingmu. Sebenarnya, aplikasi Axure bisa Anda gunakan secara gratis, yaitu dalam mode trial.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang APK UI/UX design terbaik di 2024. Semoga bermanfaat.